BLANTERWISDOM101

Penjelasan Lengkap SD Card: Apa itu SDHC, SDXC, Class 10, U1, A1?

15 Juni 2021
0
SD Card Ilustrasi

Oy guys. Sekarang sudah sering kita jumpai memory dengan penggunaan banyak, yapp SD Card atau kadang disebut MMC. Kartu memori ini banyak dijumpai untuk menambah memori di ponsel pintar (microSD) sampai penyimpanan utama dalam kamera profesional (SD Card).

SD Card atau Secure Digital Card ini memiliki banyak istilah seperti SDHC, SDXC kemudian ada lagi Class 10 dan A1 atau A3 misal. Apasih sebenarnya arti istilah-istilah ini? Yuk kita bahas.

SD Card dan MMC itu berbeda

Kadang ada yang menyebut SD Card sebagai MMC namun sebenarnya kurang tepat. MMC kepanjangannya Multi Media Card, kartu ini awalnya didesain untuk kepentingan penyimpanan multi media seperti foto dan video kamera.

Karena kepopuleran SD Card, perkembangan MMC card tidak terlalu pesat jadi tidak heran lama tidak ada inovasi baru. MMC saat masih tetap eksis namun sebagai memori internal ponsel pintar dikenal dengan eMMC.

SD, MiniSD, MicroSD

Seperti namanya, kartu SD punya tiga jenis ukuran kartu. SD Card biasa, MiniSD dan MicroSD. SD Card memiliki dimensi 32 x 24 x 2.1 mm, biasa digunakan untuk memori Kamera.

MiniSD adalah versi kecilnya SD card, namun penggunaannya terbilang singkat karena banyaknya permintaan MicroSD daripada MiniSD.

Terakhir MicroSD, kartu ini memiliki dimensi 15 x 11 x 1 mm, Memori ini biasa kita jumpai dan gunakan di ponsel pintar dan perangkat lainnya.

Kapasitas SD Card

Sandisk Extreme Pro 1TB microSD

Ada setidaknya 4 jenis SD card berdasarkan ukuran memory yang dimiliki. Jenisnya adalah SD, SDHC, SDXC, SDUC.

SD (Secure Digital) - Kapasitas awal dari kartu SD dimana kapasitas maksimalnya mencapai 2GB.

SDHC (Secure Digital High Capacity) - SD Card dengan kapasitas SDHC mampu menyediakan kapasitas memori mulai 2GB sampai maksimal 32GB.

SDXC (Secure Digital eXtended Capacity) - SD card tipe SDXC secara teori memeori minimal standar ini mulai 32GB dapat ditingkatkan lagi sampai kapasitas maksimal 2TB.

SDUC (Secure Digital Ultra Capacity) - Jenis kapasitas tertinggi saat ini SD Card. Pada teorinya, standar SDUC dapat menyediakan memori mulai dari 2TB sampai 128TB. Semua masih didalam ukuran SD card yang sama, mantap :v.

Kompabilitas

Tidak semua jenis kapasitas SD Card diatas dapat langsung dibaca. SD Card dengan kapasitas tinggi memiliki slot khusus atau eksklusif untuk dapat membaca dan memaksimalkan kinerja SD Card tersebut.

Semakin rendah kapasitas, semakin mudah dibaca di semua slot SD Card.

Dan sebaliknya, semakin tinggi kapasitas, maka slot SD card yang dapat membacanya semakin eksklusif. Mudahnya lagi bisa dilihat gambar berikut

kompabilitas SD Card

Kecepatan SD Card

Kecepatan SD Card

SD card punya kecepatan yang berbeda-beda dimana semua diberikan kategori berupa Speed Class dan UHS Speed Class.

Speed Class biasa memiliki logo C dengan angka didalamnya. Speed Class sendiri memiliki kategori dari Class 2 sampai Class 10. Angka disini sebagai simbol kecepatan minimumnya, SD Card C2 kecepatan minim 2MB/s dan SD Card C10 kecepatan minim 10MB/s.

UHS Speed Class biasanya memiliki logo U dan angka didalamnya.  UHS speed class memiliki dua kategori saat ini, Sama seperti class, angka disini sebagai penanda kecepatan minimum. UHS 1 memiliki kecapatan minimum 10MB/s dan UHS 3 memiliki kecepatan minimum 30MB/s.

Kecepatan Spesial SD Card

SD card memiliki kecepatan memory yang didesain khusus sesuai dengan kegunaannya. SD Card untuk kamera misalnya, SD Card punya logo V dimana dimaksimalkan untuk perekaman video. Dan SD Card untuk ponsel pintar berlambang A dimana dimaksimalkan untuk aplikasi.

V memiliki kecepatan minimum 6 MB/s sampai 90MB/s, kecepatan ini ditandai dengan angka disamping logo (lihat gambar sebelumnya).

Kemudian kecepatan SD Card jenis A bukan dalam byte namun dalam IOPS atau Input/output Operation Per Second

A1 memiliki kecepatan minimum 15000 IOPS untuk read dan 500IOPS untuk write. A2 memiliki kecepatan minimum 4000 IOPS untuk read dan 2000 IOPS untuk write.

Kecepatan A pada SD Card

Akhir kata

SD Card selain memiliki kapasitas yang berbeda, juga memiliki kecepatan dan kegunaan yang berbeda. Pemilihan SD Card yang tepat dapat membantu memaksimalkan kinerja sesuai tugas yang dikerjakan. 

Sekian pembahasan kali ini tentang memori SD Card. Kekurangannya mohon maaf, share artikel ini bila bermanfaat dan adios.

Refensi 1 | 2

Share This :
Feriansyah


Tech enthusiast & tech developer

Reaksi dan Komentar